Sabtu, 18 November 2017

Aliran Rasa #9



📚 *Tantangan Level 9* 📚

*Think CREATIVE*


Tantangan level 9 ini diwarnai dengan perjalanan dinas ke Bau-Bau dan Mamuju. Sangat melelahkan sebenarnya. Berkutat dengan pekerjaan yang menyita fisik dan mental di lapangan dan berinteraksi langsung dengan masyarakat yang bermukim di kawasan hutan.

Selain itu, dalam tantangan kali ini, Rakha dan Meysya sakit, demam, batuk dan radang tenggorokan. Selama 5 hari mereka demam tinggi dan pada saat itu, emak lagi dinas. Sedihnya 😢😢

Namun, kegiatan membersamai anak kudu tetap dijabanin. Tidak ada istilah capek ataupun lelah. Semua kepenatan raib ketika bertemu buah hati. Mereka pun seolah melupakan sakitnya jika diberi permainan yang menarik. Alhamdulillah, Allah memudahkan, selalu ada ide-ide cemerlang ataupun kondisi yang memaksa harus kreatif dan inovatif dalam memecahkan masalah yang ada, sehingga anak-anak juga semakin kaya pengalaman dan mampu memutuskan tindakan mana yang tepat dilakukan pada situasi tertentu.

Dan, pada saat menulis aliran rasa ini, saya masih di Bandara Sepinggan, Balikpapan dan sedang bersiap-siap menuju Makassar. Semoga kami tiba dengan selamat dan kembali berjumpa dengan keluarga yang sangat kami cintai. Aamiin


*#Tantangan10Hari*
*#Level9*
*#KuliahBunsayIIP*
*#ThinkCreative*

Tidak ada komentar:

Posting Komentar